Jumat, 26 Agustus 2016

aku mati dimakan ketakutan

aku mati dimakan ketakutan, seperti apel busuk dimakan cacing.
aku hancur oleh belati asahanku sendiri.
takut kehilangan lalu aku menyakiti,
takut dilupakan lalu aku membenci,
takut dianggap salah lalu mencari pembenaran,
takut kehilangan sekali lagi,
terlalu sering sendirian, pikiran lapuk dimakan benci.

kutanamkan sendiri dalam kepalaku jika aku pembohong bukan berarti orang lain juga
jika aku berprasangka buruk bukan berarti orang juga.
namun tidak ada yang berubah aku tetap seperti ini,
hancur dalam pikiranku sendiri,
seperti parit berisi kotoran, berkubang dalam ketakutan.
pengecut, tidak punya harga diri.

aku mati dimakan pikiran ku sendiri.
tidak ada yang bisa menjembatani,
tidak ada yang dibiarkan mengerti.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar